27 Hal Yang Jangan Dilakukan Ketika Sedang Menulis Buku.

  1. Sibuk scroll-scroll social media.
  2. Makan steak. Kamu tahu kan, makan steak butuh dua tangan. Satu pisau, satu garpu. Kalo keduanya kepake, ngetiknya pake apa? Lidah?
  3. Kayang atau sikap lilin.
  4. Menghubungkan laptop dengan layar tancep. Ini nulis apa mau nonton di lapangan?
  5. Menyediakan snack untuk teman menulis berupa nasi uduk, telor dadar, tempe orek, bihun goreng, dan kerupuk udang, beserta mbak-mbak yang ngebungkusin.
  6. Mencatat bahan dari buku referensi dengan menggunakan batu dan pahat. Inget, ini bikin catatan, bukan prasasti.
  7. Menuliskannya di status facebook.
  8. Atau twitter.
  9. Atau Friendster.
  10. 5 menit sekali selfie lalu diunggah ke Instagram.
  11. Menggunakan 2 bahasa saat menulis. Bahasa Indonesia dan bahasa kalbu.
  12. Menulis dengan menggunakan baju yang bikin ribet sendiri. Baju pocong atau bahkan jas hujan.
  13. Menulis di dalam masjid. Apalagi saat sedang shalat jamaah.
  14. Main tebakan. Misalnya sambil godain abang siomay lewat dengan nanya, “Hewan, hewan apa yang paling kaya?”
  15. Menjawab “Hewan to be a millionaire” ketika kang siomaynya ga tahu jawabannya.
  16. Menutup mata, mengambil kanvas, lalu bukannya menulis tapi melukis penampakan kayak tim Pemburu Hantu.
  17. Menulis dengan duduk di atas kursi. Kursi yang sudah ada orangnya. Itu minta pangku namanya.
  18. Ketika kehabisan ide, pergi ke emperan alfamart. Pake baju rombeng, bawa kaleng kosong, sambil teriak. “Pak minta idenya Pak, sudah 2 jam ga dapat ide baru..”
  19. Menikung pacar orang. Kalo ini sebaiknya jangan dilakukan setiap saat. Tidak hanya ketika sedang menulis buku.
  20. Menuliskan buku dengan kode morse.
  21. Atau dengan semapur.
  22. Mencari mentor yang tidak ada hubungannya dengan menulis. Mentor bebek 4 tak misalnya.
  23. Menulis topik yang tidak relevan dengan tema buku. Misalkan buku tentang bisnis, ya jangan membahas hewan, hewan apa yang paling kaya.
  24. Hewan to be a millionaire… you know, just in case kalian lupa apa jawabannya.
  25. Menulis di tengah lapangan. Apalagi saat sedang berlangsung pertandingan sepakbola.
  26. Menulis memakai laptop teman. Apalagi secara diam-diam atau dengan paksaan. Itu namanya nyolong.
  27. Membuat daftar 27 hal yang jangan dilakukan ketika sedang menulis buku saat sedang menulis buku lalu di-post sesaat setelah bukunya selesai.
CEO Inspirator Academy, penulis 6 buku, co-writer 17 buku artis, pengusaha, dan trainer.

Belajar Bisnis Dari Drakor Seru Abis

Sebagai penulis, melahap film dari berbagai genre adalah kebutuhan bagi saya. Membanjiri pikiran dengan ide ide baru, pembelajaran dan inspirasi dengan cara yang menyenangkan. Jadi itulah kenapa saya ga fanatik terhadap satu jenis genre film….

Transformasi Radikal Qyta Trans

Pandemi Covid 19 keras menghantam banyak lini. Wabah tentunya menyerang sisi kesehatan, namun ada sisi lain yang juga terhantam tidak kalah telak. Apalagi jika bukan sisi ekonomi. Semua pelaku usaha, mulai dari level kakap sampai…

Review Film Ghost Writer

    Ghost writer yang mereview film ghost writer. Akhirnya, setelah sekian lama bisa nge blog lagi. Dan, kali ini edisi khusus karena saya akan me review sebuah film. Karena biasanya untuk blog ini, review…

Cerita Dari Dirigen Oli Bekas

Cerita Dari Dirigen Oli Bekas Beberapa hari yang lalu mungkin teman-teman tahu bahwa saya menginisiasi donasi untuk membantu seorang anak bernama Latif. Sebuah video viral di social media memperlihatkan dia sedang dipaksa menyiram oli bekas…

Kios Untuk Ayah

Apakah benar hidup bermula di usia 40 tahun? Banyak sekali yang berkata kepada saya demikian. Bisa jadi ada benarnya, bisa jadi tidak berlaku bagi sebagian besar orang. Coba lihat sekeliling kita saat ini, apakah saudara…

11 comments

    bibirku tersenyum,, malah hatiku yang tertawa lepas,,, aduh jent. masih sinkron gak yah…. artikelnya bagus. menghibur :)….. nice

    Ya. Mas Brilli. Menulis itu asik. Apalagi kalao lagi mut. Tapi kalao gak lagi mut. Ya nulisnya yang buat gak mut itu aja. Ternyata mut jadi tulisan. Gak mut jadi tulisan. Kuncinya sisihkan waktu end nulis.

Leave a Reply to rezky firmansyah Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *